Kamis, 16 Juni 2016

TIPS DAN TRIK / TUTORIAL / INFORMASI UNIK DARI HASIL PELATIHAN PATI

Dalam hal untuk mengenalkan pembangunan ilmu pengetahuan dan ilmu teknologi, maka untuk itu setiap mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Malang akan mengikuti Pelatihan Aplikasi Teknologi Informasi (PATI). Pelatihan ini kurang lebih dilaksanakan selama satu pekan. Di pelatihan PATI sangat menunjang proses belajar juga ada banyak referensi ilmu yang lebih baru dan banyak sekali. Dari dasar ilmu teknologi sampai pengenalan fasilitas-fasilitas layanan teknologi informasiyang disediakan oleh Universitas Muhammadiyah Malang.
Materi yang disampaikan dalam TIPS dan TRIK/TUTORIAL dari aplikasi Internet (Aplinet) di antaranya meliputi :
1. Internet
2. Browsing
3. Layanan teknologi informasi di UMM
4. Email
5. Blog
6. E-Learning, dll

Selain diberikan materi TIPS dan TRIK tentang Aplinet ini kita juga akan diberikan tugas berupa Evaluasi dari apa yang diberikan saat pembelajaran mengerti dan dapat diaplikasikan ketika ada tugas dari dosen maupun yang lainnya. Dalam Aplinet ini kita dibimbing oleh kakak/instruktur.
Trik agar dapat mengerjakan tugas PATI :
-Apabila mendapat tugas jangan sering menunda, ditakutkan akan terjadi ERROR
-Apabila tidak bisa segera hubungi kakak-kakak pembimbing/instruktur dari masing-masing kelas


Rabu, 15 Juni 2016

 Deskripsi tentang bookstore UMM

BookStore UMM:
Book Store UMM adalah tempat penjualan buku yang disediakan oleh UMM sendiri untuk memudahkan para mahasiswa atau dosen yang ingin membeli alat tulis,buku, dll. tetapi Book Store UMM ini tidak hanya untuk mahasiswa atau dosen saja , Book Store UMM ini juga dibuka untuk umum (masyrakat sekitar). Book Store UMM berlokasi di Jalan Raya Tlogomas No. 5o Lowokwaru.




Deskripsi Hotel UMM / UMM-Inn

Hotel UMM INN ini terletak di Jalan Raya Sengkaling No. 1, Mulyoagung, Dau, Malang, Jawa Timur, Indonesia. Merupakan salah satu Hotel ternama yang ada di Malang dengan fasilitas yang sangat lengkap dan kamar yang nyaman, bersih dan indah. Harga yang di tawarkan cukup terjangkau tidak membuat kantong jebol. Cocok untuk para wisatawan asing yang belum pernah mengunjungi malang karena Hotel UMM INN ini letaknya sangat strategis dengan kampus UMM dan taman hiburan yang ada di Malang.
Hotel UMM INN ini memiliki halaman yang luas dan rimbun pohon, jika di lihat pada malam hari akan sangat indah. Silahkan berkunjung ke Malang dan rasakan nikmatnya tidur di Hotel UMM INN.


Deskripsi Rumah Sakit Dan Masjid KH.M Bedjo Darmoleksono

RS. UMM


RS.universitas muhammadiyah malang adalah salah satu amal usaha yang di miliki muhammadiyah khususnya yang di kelolah oleh universitas muhammadiyah malang. RS. universitas muhammadiyah malang sekarang telah menyandang rumah sakit unggulan yang di miliki lembaga pendidikan muhammadiyah. sudah banyak konsumen yang menyatakan bahwah rumah sakit universitas muhammadiyah malang adalah rumah sakit yang memberikan pelayanan yang cukup prima. DI mana rumah sakit muhammadiyah malang telah di resmkikan oleh dua tokoh nasional yaitu ibu megawati soekarnoputri dan bapak jusuf kalla, Kala itu beliau adalah calon wakil presiden pada pemilihan pilpres pada tahun 2014 yang lalu. dan kedua tokoh tersebut sangat mengapresiasi kepada muhammadiyah yang telah mampu  memberikan kontribusi kepada bangsa indonesia khususnya di bidang kesehatan yang dimiliki lembaga pendidikan muhammadiyah. Dan beliau berpesan pula untuk selalu menambah tenaga tenaga medis yang propesional dan para ahli di bidang kesehatan. Dan beliau pula berjanji akan memberikan fasilitas pendukung berupa lima unit mobil ambulance yang akan di berikan secara langsung kepada rumah sakit universitas muhammadiyah malang ini.


Masjid KH. M bedjo darmoleksono



Masjid bernuansa Tiongkok yang satu ini benar benar istimewa, karena dibangun bukan oleh komunitas Muslim Tionghoa Indonesia tapi justru dibangun oleh Universitas Muhammadiyah Malang. Ketika Universitas Muhammadiyah Malang berencana membangun sebuah Rumah Sakit lengkap dengan fasilitas Masjid, Rektorat UMM memutuskan untuk memprioritaskan pembangunan masjid agar segera dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar, dan setelah beberapa kali berganti design ahirnya diputuskan untuk membangun sebuah masjid dengan arsitektur Tiongkok.
Rektor UMM Dr. Muhadjir Effendy, MAP memberi nama masjid itu dengan nama Masjid KH M. Bedjo Darmoleksono, Nama seorang tokoh pelopor Muhammadiyah di Malang. Pada saat artikel ini dibuat masjid ini belum genap berumur sebulan dan Lantai satu masjid ini sementara waktu masih digunakan sebagai kantor Pengelola Rumah Sakit.
Lokasi Masjid
Masjid KH M. Bedjo Darmoleksono terletak di dalam Komplek Rumah Sakit Pendidikan Universitas Muhammadiyah Malang di di Jl. Tlogomas, sekitar 500 meter dari kampus III Universitas Muhammadiyah Malang.


TR. Sengkaleng dan SEKUL/ Sengkaleng kuliner





Taman Rekreasi Sengkaling terletak di Jl.Raya Mulyoagung No.188, kecamatan Dau, Kabupaten Malang, atau berjarak sekitar 10km dari pusat kota malang.lokasinya sagat trategis karna tempat berada di tepi jalan raya yang menghubungkan antar kota malang dan kota batu, sehingga sangat mudah dicapai oleh kendaraan pribadi maupun angkutan umum.
Taman rekreasi sengkaling malang adalah tempat wisata keluarga, sesuai dengan selogannya Wisata Air Impian Keluarga, dan menyediakan berbagai macam wahana permainan demi memanjakan pengunjung. Luas keseluruhan sengkaling sekitar 6 hektar.sengkaling dibuka setiap hari, dengan jam operasional mulai pukul 06.00 hingga pukul 17.00 WIB.
Tam sengkaling pertama kali didirikan oleh seorang warga belanda bernama Mr. Coolman pada tahun 1950 dan sempat dikelola oleh mochtar warga dari padang. Ketika dikelola mochtar, sengkaling selalu tutup pada hari jum’at. Sejak tahun 1975 sampai sekrang, pengelola taman Rekreasi Sengkaling ini diambil alih oleh Bentoel. Pt. Taman bentoel Group dan dikelola oleh PT.Taman Bentoel.
PT.Tamaan Bentol merupakan salah satu anak perusahaan Bentoel Group yang bergerak di bidang Jasa pariwisata dalam bentuk taman rekreasi.

 

 

Sengkaling kuliner

                                                                                                                                                             

Sengkaling Food Festival (SFF) Merupakaan ikon wisata baru di Malang. Yang di bangun di kawasan taman Rekreasi Sengkaling (TRS). Konsep pembangunan Wisata Kuliner dengan taman rekreasi, didukung Pengaturan Site Plan , Desain Gedung , Penataan Outlet dan Linghting System yang mumpuni sehingga memberi kesan sensasional yang tak akan terlupkan.




SFF menempati areal seluas 3 hektar di depan TRS, lokasi yang sangat trategis di jalan raya antara Maalang – Batu. Sebagai pusat kuliner terbesar di jawa timur , SFF menyediakaan ratusan tenant yang menyajikan bragam menu berkualitas dengan harga terjangkau bagi semua kalangan. Selain kuliner, SFF juga menyediakan tenant yang menjual makanan / minuman khas malang yang dapat di jadikan oleh-oleh, serta terdapat butik yang menjual pakaian bermerek dan berkualitas. SFF sangan tepat sebagai tempat heang out , meeting point, kongkow dan kumpul dengan kelurga , teman maupun kolega. Buka setiap hari mylai pukul 16.00 s/d 23.00 WIB. Kecuali hari sabtu dan minggu buka mulai 12.00 s/d 23.00.
Deskripsi Masjid AR. Fahruddin & SPBU UMM

  Masjid AR Fachruddin merupakan salah satu masjid yang didirikan di kampus UMM malang untuk melakukan kegiatan keislaman. dan masjid Fachruddin selain digunakan untuk ibadah shalat, selain itu juga digunakan untuk melakukan pembelajaran tentang agama islam.


SPBU yang ada di UMM merupakan salah satu fasilitas yang tidak ada dimiliki oleh universitas lain terutama dikota malang, ini juga sangat membantu mahasiswa dalam melakukan kegiatan sehari-hari terutama dalam melakukan perkuliahan khusus untuk menggunakan kendaraan sepeda motor atau mobil.

Perkembangan dan Kemajuan Teknologi




Ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) di indonesia berkembang dari tahun ke tahun sejak indonesia masih dalam penjajahan Belanda. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia pada masa penjajahan dipelopori dan diperkenalkan oleh pemerintah kolonial Belanda. Pada waktu itu masyarakat diperkenalkan pada persenjataan modern baik yang ringan maupun yang berat. Teknologi lain yang diperlihatkan dan digunakan oleh Belanda berupa kendaraan tempur dan alat-alat transportasi lainnya. Teknologi-teknologi tersebut berasal dari negara-negara di Eropa. Kemudian pemerintah kolonial Belanda menanamkan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui pendidikan di sekolah-sekolah maupun dengan cara penggunaan secara langsung kepada masyarakat di indonesia.
Perkembangan ilmu pengetahuan teknologi dari barat di Indonesia membawa dampak bagi kemajuan negara Indonesia. Masyarakat Indonesia mulai melakukan pergerkan untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Di samping itu penggunaan ilmu pengetahuan dan teknologi di indonesia juga membawa dampak bagi semangat juang bangsa Indonesia. Mereka memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi modern untuk mencari informasi-informasi terkini mengenai keadaan dunia. Oleh karena itu masyarakat Indonesia benar-benar terbantu dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
             Pada masa kolonial perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi belum begitu maksimal. Pemerintah koloniallah yang menjadi penyebab perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di indonesia. Pemerintah kolonial menghalangi akses-akses masuknya ilmu pengetahuan dan teknologi dari barat ke Indonesia. Mereka juga melakukan pelarangan terhadap pendidikan bagi masyarakat Indonesia untuk mempelajari ilmu pengetahuan dan teknologi. Akibatnya indonesia tertinggal jauh dengan negara-negara di sekitarnya. Secara keseluruhan penyebab lain dari ketertinggalan Indonesia dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi adalah sebagai berikut :
a. Terbatasnya jumlah orang Indonesia yang mendapat pendidikan terutama pendidikan tinggi
b. Masyarakat Indonesia jarang terlibat langsung dalam pengembangan iptek
c. Pemerintah Belanda dan perusahaan-perusahaan yang berada di indonesia untuk melakukan alih teknologi.
d. Minimnya industrialisasi.
e. Kurangnya inovasi teknologi yang berarti di dalam masyarakat indonesia sendiri.
Setelah merdeka, perkembangan ilmu pengatahuan dan teknologi berkembang pesat di Indonesia. Hal ini didorong dengan terbukanya akses-akses untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi masyarakat di Indonesia. Kemerdekaan menciptakan keadilan dalam mengakses ilmu pengetahuan dan teknologi bagi masyarakat di Indonesia. Mereka mempelajari sedikit demi sedikit di sekolah-sekolah yang sudah dibuka untuk semua kalangan masyarakat Indonesia. Dengan bekal pengetahuan ini kemudian masyarakat Indonesia melakukan berbagai inovasi dan eksperimen ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan di Indonesia.
Pembangunan bidang iptek pada PJPT II merupakan kesinambungan perluasan dari PJPT I. Menurut GBHN 1993 sasaran pembangunan ekonomi PJPT II adalah sebagai berikut:
Tercapainya kemampuan nasional dalam pemanfaatan, pengembangan, dan penguasaan iptek yang dibutuhkan bagi peningkatan kesejahteraan, kemajuan, peradaban, ketangguhan, dan daya saing bangsa.
Terpacunya pembangunan yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan menuju masyarakat yang berkualitas, maju, mandiri, dan sejahtera yang dilandasi nilai-nilai spiritual, moral dan etik berdasarkan nilai luhur bangsa serta nilai keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.
Untuk mencapai sasaran tersebut, maka arah pembangunan iptek adalah sebagai berikut:
Pemanfaatan pengembangan dan penguasaannya dapat mempercepat proses pembaharuan.
Meningkatkan produktivitas dan efisiensi.
Memperluas lapangan kerja.
Meningkatkan kualitas harkat dan martabat bangsa serta meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Sedangkan kebijaksanaan iptek dalam Pelita VI pada PJPT II ada 5 sektor sebagai berikut.
1.      Teknik Produksi : Yaitu keseluruhan unsur yang turut berperan dalam kegiatan manusia yang menghasilkan barang dan jasa.
2.      Sektor Teknologi : Yaitu kemampuan teknologi dan rekayasa yang mendasari kemampuan bangsa Indonesia dalam melakukan inovasi.
3.      Sektor Ilmu Pengetahuan Terapan : Yaitu Ilmu pengetahun yang dapat dimanfaatkan dalam berbagai aspek kehidupan manusia.
4.      Sektor Ilmu Pengetahuan Dasar : Yaitu ilmu pengetahuan yang menjadi landasan bagi pengembangan Ilmu Pengetahuan Alam, Sosial, Humaniora, dan mendukung mutu SDM.
5.      Sektor Kelembagaan Iptek L: Yaitu iptek yang diarahkan untuk meningkatkan SDM agar lebih produktif, kreatif, dan inovatif.
Sejarah perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia setelah merdeka terbagi menjadi dua dekade. Pada dekade pertama, yaitu tahun 1945-1960, bangsa indonesia mulai mengerti arti teknologi produksi, walaupun masih dalam tingkat pasif dan penuh ketergantunga pada pihak luar negeri. Hasil dari pengenalan ilmu pengenalan teknologi untuk pertama kali yaitu pembangunan pabrik semen di Gresik, pabrik kertas di blabak (Magelang),pabrik gelas, dan kosmetik di Surabaya di pertengahan dekade 1950an. Pada dekade ke-2 yaitu pada tahun 1976 dengan mendirikan pabrik pesawat terbang di Bandung yang di beri nama industri pesawat terbang NUR TANIO (IPTN) yang menggunakan teknologi yang lebih canggih lagi. Teknologi dari pabrik pesawat terbang ini mengacuh pada teknologi di Jerman.
Ilmu pengetahuan dan teknologi di satu sisi bermanfaat bagi manusia dan makhluk hidup lainnya, di sisi lain menimbulkan dampak negatif.
Kemajuan dan Manfaat IPTEK
1.    Limbah ternak untuk pupuk (kompos).
2.    Sampah dimanfaatkan menjadi gas bio yang berguna untuk keperluan memasak, penerangan, dan tenaga gerak.
3.    Dengan detoksifikasi surya yaitu sistim pengolahan air yang terkontaminasi dengan memanfaatkan panas matahari/ultraviolet sehingga menghasilkan air yang bersih.
4.    Dalam bidang komunikasi (radio,TV, telephone, handphone, internet) sehingga penggunaan waktu lebih efisien dan cepat mendapatkan informasi.